Langsung ke konten utama

PENTINGNYA LINGKUNGAN UNTUK ANAK KITA - MASA DEPAN MEREKA, MASA DEPAN KITA JUGA



Maraknya kasus kekerasan pada anak dan Perlakuan Kasar anak – anak kini makin kerap terjadi. Seolah ada yang salah didalam diri anak-anak,  Menurut Undang–undang no 23 tahun 2002 tentang perlindungan anak, hak anak adalah bagian dari hak asasi manusia yang wajib dijamin, dilindungi dan dipenuhi oleh orangtua, masyarakat, pemerintah dan Negara.

Dengan merebahnya kasus seperti ini menimbulkan banyak kegelisahan khususnya orang tua, karena LTGS sendiri selaku penulis dan selaku orangtua juga sangat gelisah dengan kasus – kasus yang menimpa anak-anak seperti mendapat perlakuan penyimpangan seks, penjualan anak, perkataan yang tidak baik yang dilontarkan anak, Seks Bebas, narkoba yang mulai melintasi dunia anak, membuat geng untuk berbuat onar kepada orang lain dan muassihhh banyak hal-hal buruk diluar sana yang bisa menimpa anak-anak kita, nauzubillah min dzalik.

Anak- anak adalah ujung tombak masa depan bagi kedua orangtua, agama,nusa dan bangsa sudah sepatutnya juga kita sebagai orang tua, anak muda, manusia punya keperdulian lebih lagi mengenai hal ini, jangan berfikir bahwa kasus-kasus yang sudah terjadi disyukuri dari sisi bahwa itu bukan anak kita, bukan saudara kita, bukan kerabat kita.. karena cepat atau lambat itu bisa menjamur dilingkungan kita sendiri kalau keperdulian kita akan hal ini tidak ad...

Ada pepatah mengatakan mencegah lebih baik daripada mengobati, kita ga perlu nunggu sakit kalau kita bisa mencegah sumber penyakitnya…..

Banyak aspek yang membuat anak-anak mendapat perlakuan yang tidak baik ataupun melakukan hal-hal yang tidak baik, nah pembahasan kali ini LTGS akan menguraikan tentang seberapa pentingnya lingkungan pada anak dari segi lingkungan..

Seorang anak-anak berkata kasar ataupun berperilaku kasar serta mendapat perlakuan kasar itu tidak luput dari peran lingkungan dimana mereka bermain, belajar, lingkungan dirumah,  di sekolah dan di  lingkungan media digital dan elektronik seperti Televisi, media sosial dan media internet lainnya..

oleh karena itu LTGS berupaya menguraikan  4 faktor lingkungan disertai dengan cara mencegah agar anak2 kita terhindar dari perlakuan buruk atau diperlakukan dengan buruk...

1. Lingkungan Rumah
Di sini anak-anak akan mendapatkan pelajaran pertama tentang berbagai hal, bermain, belajar atau pun sopan santun dll, dari contoh-contoh yang ada disekitarnya seperti orang tua, saudara, teman serumah dll, kita hanya perlu mengarahkan mereka dan mencontohkan mereka dengan contoh yang baik dan keperdulian kepada sekitar rumah untuk tau siapa teman dilingkungan rumahnya… agar kalau ada sesuatu yang ganjil kita bisa langsung mencegahnya.

2. Lingkungan Sekolah
Dilingkungan ini beragam karakter teman2nya akan menjadi contoh anak2 kita. Kita harus lebih perduli untuk sering mengajak bicara anak, diskusi curhat2 manja buat anak tidak menganggap kita sebagai orang tuannya melainkan sahabat setianya yang kapan pun mereka mau curhat mereka tinggal utarakan, hal ini membuat kemudahan untuk kita selaku orang tua tau sudah sejauh mana pergaulan anak2 kita..

Perduli dan mau tau tentang siapa saja yang mengajar disekolah sebagai referensi karakter yang nantinya akan diterima oleh anak, karena tidak sedikit kasus guru yang menganiaya atau berperilaku yang tidak baik terhadap anak, ditekankan untuk mencari tau bukan untuk berfikir buruk tentang guru, karena kalau ga ada guru, mana ada presiden..he

3. Lingkungan Bermain/Nongkrong
Untuk treatment ini tidak berbeda jauh dengan lingkungan disekolah, Kita harus lebih perduli untuk sering mengajak bicara anak, diskusi curhat2 manja buat anak tidak menganggap kita sebagai orang tuannya melainkan sahabat setianya yang kapan pun mereka mau curhat mereka tinggal utarakan, hal ini membuat kemudahan untuk kita selaku orang tua tau sudah sejauh mana pergaulan anak2 kita, apabila ada yang sedikit menyimpang kita bisa dengan segera mencegahnya.

4. Lingkungan Media Informasi
Nah untuk anak2 yang terlahir didunia digital dimana segala macam hal ada di internet dari mulai yang baik dan yang tidak baik ada disini tinggal bagaimana kita mengarahkan anak untuk mengambil sesuatu yang baik saja dari dunia internet ini. Sama seperti dilingkungan lain kita juga harus perduli dengan lingkungan media yang dijangkau oleh anak2 kita, jangan berfikir anak yang anteng nonton youtube, main game, nonton tv, main sosmed, dll itu aman dari lingkungan yang tidak baik, tetap lakukan pengawasan jangan biarkan anak2 kita dengan leluasa sendiri mengakses hal itu, KALAU anda berdiam diri, itu sama saja Anda Sedang MENDELEGASIKAN anak anda untuk DIAJARI , DIBERI INFORMASI DAN PEMAHAMAN OLEH MEDIA-MEDIA TERSEBUT ya KALAU BAIK? KALAU TIDAK? mAuuuuu???

Kesimpulan adalah pentingnya peran serta orangtua, masyarakat,pribadi lainnya untuk lebih perduli kepada sekitar khususnya kepada anak-anak usia 3-17 th Demi masadepan Mereka yang nantinya akan menjadi ujung tombak AGAMA, NUSA DAN BANGSA keperdulian kepada sesama akan memperkokoh kita dari hal-hal yang tidak baik. Seperti halnya Indonesia merdeka karena adanya persatuan dan kesatuan…. Semua hal ini diliput dalam satu Point Meminta Perlindungan Kepada TUHAN YME seberapa besar usaha kita untuk perduli tanpa ada ikatan Doa itu sama saja seperti Sayur asem tanpa garem…..

Semoga tulisan ini bermanfaat khususnya Kepada LTGS sendiri sebagai reminder kita selaku orangtua, dan pribadi dan untuk yang membacanya, semoga Anak-anak kita selalu dilindungi dari hal-hal yang tidak diinginkan amin..

mohon maaf apabilamasih banyak kekurangan ataupun kesalahan dalam penulisan ini..
kritik dan saran dapat email di andarahobikreasi17@gmail.com / isi kolom komentar

Best regards
LTGS



Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kalau sering denger istilah Kacang lupa Kulitnya pasti lo orang PINTER

Lo tau gasi istilah Kacang Lupa Kulitnya., istilah yang sering orang gunakan pada saat seseorang lupa dengan kebaikan seseorang yang pernah membantunya, lupa darimana seseorang berasal, lupa dengan siapa yang dia berbicara, lupa akan janji-janji manisnya setelah menduduki jabatan dan sebagainya. Ya istilah itu yang sering atau pernah kita dengar, padahal memang sudah nasib kulit kacang itu dibuang, ya paling minim dikumpulin dulu kulitnya biar rame kemudian dibuang… he. Ya itu teruntuk orang yang tidak tau balas budi sama kulit kacang,he, pasti akan membuangnya, padahal kulit kacang itu banyak manfaatnya dari sisi kesehatan diantaranya untuk mengatasi karang gigi, menurunkan kolesterol, menyembuhkan asam urat dll. Itu ga jauh beda dengan orang yang pernah tulus membantu kita hingga kita sukses jadi orang, padahal dlunya cm tuyul, bantu kita menjadi orang yang terpandang, padahal dulunya dilirik aja juga engga, trus setelah sukses ataupun terkenal kita melupakan mereka… itu

MAU TAU PARA PEJUANG MASA KINI

Kalian tau ga Pejuang itu bagaimana dan seperti apa? Pasti dalam pandangan dan pemikiran sebagian banyak orang pejuang adalah sosok manusia yang memperjuangkan tanah airnya dari penjajahan, penindasan yang dilakukan penjajah tempo dulu, seperti Sultan Hasanudin, Pattimura, Jenderal Sudirman, Jenderal Achmad Yani, Pangeran Diponogoro dan seterusnya.. Tapi kalian sadar ga kalau dimasa kini juga ada sosok para pejuang, yang munkin kita sering lihat,sering bertemu bahkan mungkin kita sendirilah pejuang tersebut tanpa kita sadari. Mau tau siapa para pejuang MASA KINI yang akan kita Bahas.. lihat gambar dibawah ini. Yup mereka adalah para Pekerja yang selama mereka bekerja mengandalkan transportasi Commuterline untuk berangkat menuju tempat mereka bekerja, dan pulang kerumah ketika mereka selesai bekerja demi sesuap nasi, segenggam emas, sebatang coklat, sederet cicilan, dan setumpuk perihal lain yang dibutuhkan dalam hidup. Sebagian besar pejuang ini ihklas dan

SURGA VS NERAKA

SURGA VS NERAKA Orang bilang cara untuk manusia masuk SURGA itu sangat mudah dan sederhana, HANYA DENGAN Mendekatkan Diri kepada Nya, menyembahNya, berdoa meminta ridho akan surganya, meminta hidayahnya, Berbakti kepada Orangtua, perduli dan bersedekah dijalannya, berbuat baik dan saling menyayangi kepada sesama, rajin beribadah, menjadi contoh yang baik dan Selalu dijalannya, serta banyak cara sederhana dan mudah lain menuju surga yang mungkin kalau dibahas keseluruhan akan menghabiskan Roko 1 Bungkus dan Kopi 5 Sachet.. Akan tetapi kenyataannnya cara mudah dan sederhana itu sering diabaikan, terlupakan maupun dianggap sebelah mata. Karena Neraka Menawarkan sesuatu yang lebih indah dimata, tantangan yang terbuka, enak dirasa dan dipendengaran.. yang notabene dibalik itu Semua adalah Ajakan untuk kita masuk kedalam NERAKA.. Kalau dilihat dan dirasa secara ilmu marketing Setan itu SANGAT CERDIK sekali dalam mengajak kita dan mengarahkan kita untuk menuju NERAKA tanpa k